Detail Cantuman Kembali
Analisis hubungan beban pemasaran dan laba perusahan serta implementasi strategi pemasaran produk mitra iqra’ plus pada PT. Asuransi Jiwa Syariah Bumiputera Serang
Strategi pemasaran adalah serangkaian tujuan dan sasaran, kebijakan dan aturan yang memberi arah kepada usaha-usaha pemasaran perusahaan dari waktu ke waktu, pada masing-masing tingkatan dan acuan serta alokasinya terutama sebagai tanggapan perusahaan dalam menghadapi lingkungan dan keadaan persaingan yang selalu berubah. Strategi pemasaran merupakan salah satu langkah-langkah yang secara berurutan dari awal sampai akhir dalam proses pemenuhan kebutuhan melalui aktivitas orang lain secara langsung, sehingga dengan adanya strategi pemasaran produk-produk AJS Bumiputera Serangini diharapkan segala keinginan dan kebutuhan masyarakat maupun pelanggan dapat terpenuhi dengan baik dan terorganisir dengan baik pula. Rumusan Masalah yang dapat diangkat dalam penelitian ini adalah (1)Bagaimana hubungan beban pemasaran dan laba perusahaan.(2) bagaimana Strategi Pemasaran produk Mitra Iqra Plus Pada PT Asuransi Jiwa Syariah BumiPutera Serang. Adapun Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apa produk mitra iqra’ plus (dana pendidikan), agar semua masyarakat yang belum mengetahui apa produk mitra iqra’ plus ini dapat segera mengerti dan dapat mengikuti menabung untuk mempersiapkan pendidikan anak sekolah. Serta untuk mengetahui strategi pemasaran yang diterapkan dalam memasarkan produk Mitra Iqra’ Plus pada PT. AJS Bumiputera Serang. Metode yg digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif, yaitu penulis menganalisis data berdasarkan informasi-informasi yang diperoleh dari hasil wawancara, observasi dan sumber-sumber lain yang terdapat pada PT.Asurasni Jiwa Syariah Bumiputera Serang. Dari hasil penelitian yang dilakukan menyimpulkan bahwa produk mitra iqro plus ini adalah produk unggulan dan banyak diminati oleh masyarakat serta strategi pemasaran yang dilakukan oleh PT. Asuransi Jiwa Syariah Bumiputera Serang dengan menggunakan strategi pemasaran jalur pemasaran secara tradisional (melalui agen) yang bertujuan untuk memberikan pelayanan dan kepuasan yang terbaik kepada para nasabah maupun calon nasabah. Dengan demikian, hasil ini mudah-mudahan dapat berguna bagi sistem pengembangan PT. Asuransi Jiwa Syariah Bumiputera Serang khususnya juga sebgai alternatif dalam pemberdayaan ekonomi umat dengan menerapkan strategi pemasaran syariah secara professional.
Siti Hanifah - Personal Name
SKRIPSI AS 179
SKRIPSI AS 179
Text
Indonesia
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2021
Serang Banten
21,5cm, 28cm, 85 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...