Detail Cantuman Kembali
Tinjauan Hukum Islam tentang hadiah yang didapat dari uang pendaftaran game online Mobile Legend (Studi kasus perlombaan di DPD KNPI Kota Tangerang)
Hiburan bagi setiap individu pun bermacam-macam, karena setiap manusia memiliki karakter, keinginan, dan hobi yang berbeda-beda. Ada yang suka bermain, olahraga, naik gunung, nongkrong, main game bersama (MABAR) dan lain sebagainya untuk mengisi kekosongan dan menghilangkan penat. Satu di antara berbagai macam hiburan bagi manusia adalah Main game bersama (MABAR). Game online kini juga memiliki banyak genre mulai dari RPG (Role Playing Game), puzzle, hingga MOBA (Multiplayer Online Battle Arena). Game Mobile Legends Bang Bang saat ini menjadi salah satu game yang sedang naik daun, bersaing dengan Arena of Valor dan game MOBA Android lainnya. Game ini juga bukan lagi hanya untuk hiburan semata, sudah banyak kompetisi yang diadakan baik di tingkat nasional maupun internasional. Begitupun dengan kompetisi yang dilakukan oleh DPD KNPI Kota Tangerang dalam perlombaan game online mobile legend berhadiah uang tunai. Dari latar belakang masalah diatas maka penulis dapat merumuskan masalah dalam skripsi ini sebagai berikut : 1) Bagaimana praktek Perlombaan Game Online Mobile Legend di DPD KNPI Kota Tangerang ? 2) Bagaimana pandangan hukum Islam tentang hadiah yang didapat dari uang pendaftaran game online Mobile Legend? Adapun tujuan penelitian ini adalah : 1) Untuk mengetahui bagaimana praktik perlombaan Game Online Mobile Legend di DPD KNPI Kota Tangerang. 2) Untuk mengetahui bagaimana pandangan hukum Islam tentang hadiah yang didapat dari uang pendaftaran game online Mobile Legend. Jenis penilitian ini merupakan jenis penlitian lapangan, yaitu suatu penelitian yang meniliti obyek dilapangan untuk mendapatkan data-data gambaran yang jelas mengenapi system pemerian upahnya. Dari hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa Tinjaun Hukum Islam terhadap Perlombaan Game Online Mobile Legend yang di lakukan oleh para Pengurus DPD KNPI Kota Tangerang Berdasarkan analisis penulis menentang aturan-aturan dalam hukum Islam seluruh hadiah yang diberikan kepada peserta mengandung unsur maysir dan azlam. Praktiknya menggunakan hadiah dari uang pendaftaran bukan dari pihak lain atau Sponsor.
Adnan Fatoni - Personal Name
SKRIPSI HES 296
SKRIPSI HES 296
Text
Indonesia
Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2020
Serang Banten
21,5cm, 28cm, 84 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...