Detail Cantuman Kembali

XML

Manajemen sumber daya manusia di Madrasah Aliyah Negeri 1 Lebak


Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan manajemen sumber daya manusia mulai dari perencanaan, pelaksanaan, dan pengelolaan, faktor pendukung, penghambat, solusi serta evaluasinya. Penelitian ini dilakukan di Madrasah Aliyah Negeri 1 Lebak. Metode penelitian menggunakan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data dengan cara observasi dan wawancara. Populasi penelitian adalah manajemen sumber daya manusia. Informan penelitian adalah Kepala Madrasah, Kepala Bagian Tata Usaha, Wakil Bidang Kurikulum, Wakil Bidang Kesiswaan, Wakil Bidang Sarana Prasarana, Guru Bimbingan Konseling, Kepala Bagian Perpustakaan dan Staf Tata Usaha. Instrumen penelitian peneliti, pedoman wawancara dan pedoman observasi. Analisis data meliputi reduksi dan penyajian data serta penarikan kesimpulan. Hasil analisis data yang telah ditemukan dari penelitian ini sebagai berikut: perencanaan manajemen sumber daya manusia meliputi penetapan visi misi, tujuan dan sasaran sekolah. Pelaksanaan manajemen sumber daya manusia dengan menyusun rencana awal tahun. Pengelolaan manajemen sumber daya manusia berdasarkan kompetensi disesuaikan dengan kebutuhan yang ada. Faktor pendukung: adanya kemajuan dan perkembangan dari segi fisik sekolah, meningkatnya kegiatan pembelajaran hingga peserta didik banyak yang bisa melanjutkan ke perguruan tinggi atau universitas, institusi memberikan keleluasaan kepada tenaga pendidik untuk mengembangkan profesi, sumber dana untuk diklat yang sudah didanai oleh DIPA daftar isian perencanaan anggaran. Faktor penghambat: ketidaksesuaian kualifikasi pendidikan, minimnya angaran pokok pegawai, kesadaran dan kepekaan sumber daya manusianya masih rendah, mindset atau pemikiran individu sumber daya manusia yang berbeda-beda, adanya sistem senioritas serta kurangnya koordinasi antar pegawai satu dan lainnya. Solusi permasalahan: saling berkoordinasi satu sama lain, meningkatkan komunikasi antar pegawai dengan memberdayakan serta membina sumber daya manusianya.
Zayyana Li Fauzi - Personal Name
SKRIPSI MPI 82
SKRIPSI MPI 82
Text
Indonesia
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2020
Serang Banten
21,5cm, 28cm, 104 hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...