Detail Cantuman Kembali

XML

Pengaruh Literasi Keuangan Dan Pengendalian Diri Terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa (Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN SMH Banten Angkatan Tahun 2016)


Bagi mahasiswa mengelola keuangan pribadi bukanlah hal yang mudah sebab ada saja kesulitan-kesulitan yang dihadapi sehingga terjadinya perilaku konsumtif yang berkembang. Dengan memiliki pengetahuan literasi keuangan seorang mahasiswa dapat membuat perencanaan keuangan yang baik, kemudian didorong dengan pengendalian diri agar dapat mengendalikan emosi dirinya dan orang lain sehingga lebih berdampak positif. Adapun perumusan masalah dalam penelitian ini yaitu 1). Apakah terdapat pengaruh literasi keuangan terhadap perilaku konsumtif mahasiswa ?. 2). Apakah terdapat pengaruh pengendalian diri terhadap perilaku konsumtif mahasiswa ?. 3). Apakah terdapat pengaruh literasi keuangan dan pengendalian diri terhadap perilaku konsumtif mahasiswa ?. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu 1). Untuk mengetahui bagaimana pengaruh literasi keuangan terhadap perilaku konsumtif mahasiswa. 2). Untuk mengetahui bagaimana pengaruh pengendalian diri terhadap perilaku konsumtif mahasiswa. 3). Untuk mengetahui bagaimana pengaruh literasi keuangan dan pengendalian diri terhadap perilaku konsumtif mahasiswa. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linier berganda, dimana metode ini digunakan untuk mengetahui pengaruh literasi keuangan dan pengendalian diri terhadap perilaku konsumtif mahasiswa yang ditampilkan dalam bentuk persamaan regresi. Metode uji asumsi klasik diantaranya uji normalitas, multikoliniearitas dan heteroskedastisitas. Serta menggunakan uji hipotesis, uji koefisien korelasi dan uji koefisien determinasi. Kesimpulannya pengujian hipotesis literasi keuangan nilai thitung < ttabel (-2,800 < 1.98177) sehingga Literasi Keuangan (X1) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa. Untuk pengendalian diri nilai thitung > ttabel (2,654 > 1.98177) sehingga Pengendalian Diri (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Perilaku Konsumtif Mahasiswa. Setelah dilakukan analisis secara statistik diketahui bahwa persamaan regresi berganda Y = 4,081 + (-0,532) X1 + 0.378 X2 + e. Nilai R sebesar 0,288 yang artinya hubungan antara literasi keuangan dan pengendalian diri terhadap perilaku konsumtif rendah. Besarnya pengaruh Literasi Keuangan dan Pengendalian Diri dilihat dari nilai Koefisien Determinansi (R2) sebesar 0,083 atau 8,3% sedangkan sisanya sebesar 91,7% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini.
Erni Ernawati - Personal Name
SKRIPSI EIS 363
SKRIPSI EIS 363
Text
Indonesia
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2020
Serang Banten
LOADING LIST...
LOADING LIST...