Detail Cantuman Kembali

XML

Keteladanan wanita-wanita shalihah dalam Al-Qur’an (Studi Kitab Tafsir Al-Marāgī)


Pembicaraan tentang keteladanan wanita shalihah penting dilakukan, terutama di zaman ini. Karena di zaman ini, banyak diantaranya kaum wanita melupakan tuntunan agamanya sehingga sebagian mereka menjadikan wanita musrik sebagai tokoh panutanya, akibatnya tingkah laku mereka seringkali menyimpang dari tatanan syariat, akidah dan akhlak. Maka dari itu para wanita muslimah hendaknya mencari teladan dari wanita shalihah, bukan dari wanita kafir, dan Allah Swt. telah menggambarkan betapa besar kesabaran, keteguhan, dan keimanan wanita shalihah yang ada dalam Al-Qur’an dan hadis. Dari latar belakang di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah : 1) Bagaimana keteladan wanita shalihah dalam Al-Qur’an, 2) Bagaimanakah tugas wanita shalihah dalam Al-Qur’an, 3) Bagaimana penafsiran kitab Al-Marāgī terhadap ayat yang berkaitan dengan keteladanan wanita shalihah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) Untuk mengetahui keteladan wanita shalihah dalam Al-Qur’an, 2) Untuk mengetahui bagaimana tugas wanita shalihah dalam Al-Qur’an, 3) Untuk mengetahui penafsiran kitab Al-Marāgī terhadap ayat yang berkaitan dengan wanita shalihah. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode kualitatif dengan bentuk naratif. Dan dengan menggunakan data-data primer dan sekunder yang akan menunjang proses penelitian penulis. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa: Keteladanan wanita shalihah adalah seseorang yang dipandang istimewa yang pantas ditiru oleh wanita lain untuk dijadikan contoh dalam membentuk pribadi yang lebih baik agar bisa menjadi wanita yang shalihah. Diantaranya yang dapat dijadikan contoh adalah wanita-wanita yang ada di dalam Al-Qur’an. Tugas-tugas wanita shalihah dalam Al-Qur’an. Seperti Iman kepada Allah Swt, Berdiam di rumah dan tidak bertabaruj, Menghormati Suami, Berbakti terhadap orang tua, Menjaga pandangan dan menutup aurat. Penafsiran Ahmad Musthafa Al-Marāgī dalam menafsirkan ayat-ayat yang berkaitan dengan keteladanan wanita shalihah, sama halnya ketika menafsirkan ayat-ayat yang lain, dengan cara menjelaskan makna dari suatu kata di dalam ayat yang menurutnya kata sulit yang harus dipahami.
Milda Rahmah - Personal Name
SKRIPSI IAT 293
SKRIPSI IAT 293
Text
Indonesia
FAKULTAS USHULUDDIN DAN ADAB UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN MAULANA HASANUDDIN BANTEN
2019
Serang Banten
21.5cm, 28cm, 97hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...