Detail Cantuman Kembali
Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Inside Outside Circle terhadap hasil belajar IPA materi Bentuk Energi (Kuasi eksperimen di kelas III MIN 2 Pandeglang)
Penelitian ini dilatarbelakangi berdasarkan permasalahan yang terjadi di MIN 2 Pandeglang yaitu, rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA, dan kesulitan siswa dalam memahami materi pembelajaran. Hal ini disebabkan karena siswa kurang memperhatikan guru ketika menjelaskan materi pembelajaran, dan siswa selalu mencari kesibukan sendiri serta guru yang masih menggunakan metode konvensional yang akan berpengaruh pada pembelajaran yang pasif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe inside outside circle dan pengaruhnya terhadap hasil belajar IPA pada materi bentuk energi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode quasi eksperimen dengan desain penelitian non equivalent control group design menggunakan sampel 38 siswa. Penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe inside outside circle dalam pembelajaran mendapatkan hasil dengan nilai ratarata sebesar 72,97 sedangkan pada pembelajaran yang tidak menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe inside outside circle mendapatkan hasil dengan nilai rata-rata 67,26. Teknik pengumpulan data berupa tes hasil belajar siswa dengan tes multiple choice sebanyak 20 butir soal yang telah divalidasi. Kemudian dianalisis pengujian statistik dengan menggunakan uji t untuk dua sampel dan diperoleh nilai signifikan to 5,483 > 2,110 = ttabel dan menunjukan pengaruh positif penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe inside outside circle terhadap hasil belajar IPA pada materi bentuk energi. Kata Kunci: model Inside Outside Circle, Hasil Belajar IPA
Lia Junaesih - Personal Name
SKRIPSI PGMI 1359
SKRIPSI PGMI 1359
Text
Indonesia
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2019
Serang Banten
21.5cm, 28cm, 74hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...