Detail Cantuman Kembali
Pengaruh harga ayam broiler terhadap supply and demand ayam kampung dalam perspektif islam (Studi di kelompok ternak Mitra Ikamaja Desa Kupahandap Kecamatan Cimanuk Kabupaten Pandeglang)
Ternak unggas merupakan komoditas unggulan bagi peternak pedesaan yang menggeluti usaha dibidang peternakan. Keunggulan utama ternak unggas adalah cita rasa produksinya (daging, telur) yang spesifik. Pemeliharaan ternak yang adaptif dalam lingkungan yang kurang baik dimana dengan pemeliharaan secara tradisional yaitu dengan makanan seadanya dari sisa dapur dan pakan yang ada disekitar pekarangan, dapat berproduksi meskipun produktivitas yang dihasilkan belum optimal atau dengan kata lain masih rendah dibandingkan dengan ayam broiler atau layer. Pada umumnya ternak unggas dipelihara di pedesaan secara tradisional, tanpa pemberian pakan yang baik, belum melakukan pengendalian penyakit dan sebagainya. Oleh karena itu produktivitasnya relatif rendah, baik telur maupun daging, namun usaha ternak unggas adalah harga persatuan ayam atau telur ternak unggas masih dapat bersaing dengan ayam ras. Oleh sebab itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa ada pengaruh harga ayam broiler terhadap penawaran dan permintaan ayam kampung di Kelompok Ternak Mitra Ikamaja Ds. Kupahandap, Kec. Cimanuk, Kab. Pandeglang. Dan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh harga ayam broiler terhadap penawaran dan permintaan ayam kampung di Kelompok Ternak Mitra Ikamaja Ds. Kupahandap, Kec. Cimanuk, Kab. Pandeglang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan dilatar belakangi masalah harga, penawaran dan permintaan ayam kampung. Untuk jenis penelitiannya menggunakan field research. Adapun teknik pengumpulan data, penulis menggunakan metode kuisioner. Dengan jumlah responden 50 responden. Dengan pengujian validitas, uji asumsi klasik, pengujian hipotesis, uji regresi secara parsial (uji t), dan uji koefesien determinasi R square atau R2. Berdasarkan hasil analisis dengan menggunakan SPSS versi 25 for windows pengujian secara parsial yaitu variabel X terhadap Y1 diketahui bahwa nilai t hitung sebesar 3,711. Dan pengujian secara parsial X terhadap Y2 diketahui bahwa nilai t hitung sebesar 3,468. Selanjutnya bandingkan dengan t tabel dengan taraf signifikasi α = 5% atau 0,05 dengan derajat kepercayaan 95% dan untuk derajat kebebasan (df) = n-2 = 48, maka didapat t tabel = 1,677. Dengan demikian dapat disimpulkan harga ayam broiler berpengaruh signifikan terhadap penawaran (Y1) dan permintaan (Y2). Berdasarkan uji koefisien determinasi ditentukan dengan nilai R square yang bertujuan untuk mengukur seberapa besar kemampuan variabel independen dalam menerangkan variabel dependen. Nilai koefisien determinasi yaitu pengaruh harga ayam broiler (X) terhadap Penawaran (Y1) sebesar 21%, dan pengaruh harga ayam broiler (X) terhadap permintaan (Y2) sebesar 57%. Sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini.
Tb. Ma’mur Hasani - Personal Name
TESIS EIS 36
TESIS EIS 36
Text
Indonesia
PROGRAM PASCASARJANA UIN SULTAN MAULANA HASANUDDIN BANTEN
2019
Serang Banten
21.5cm, 28cm, 171hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...