Detail Cantuman Kembali
Teknik Aversi dalam Menangani Remaja Pecandu Game Online (Studi Kasus di Warnet Kelurahan Sumur Pecung Kota Serang)
Nama: Ida Mardotillah, NIM: 143400371, Judul Skripsi: Teknik Aversi dalam Menangani Remaja Pecandu Game Online (Studi Kasus di Warnet Kelurahan Sumur Pecung Kota Serang), Jurusan Bimbingan Konseling Islam Fakultas Dakwah, Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten, 2018 M/1439 H. Fenomena kecanduan game online yang terjadi di masyarakat terutama kalangan remaja sangat memprihatinkan. Para remaja yang masih berstatus pelajar menghabiskan sebagian besar waktunya di warnet (warung internet) untuk bermain game online. Bahkan game online dapat membuat para remaja tersebut meninggalkan segala aktivitas serta kewajiban yang seharusnya dilakukan. Selain itu, game online juga dapat berdampak negatif terhadap perilaku remaja. Berdasarkan latar belakang di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1). Apa penyebab remaja kecanduan game online?, 2). Bagaimana tingkat kecanduan game online pada remaja?, 3). Bagaimana teknik aversi dalam mengatasi perilaku remaja pecandu game online di Kelurahan Sumur Pecung Kota Serang? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1). Apa penyebab remaja kecanduan game online, 2). Bagaimana tingkat kecanduan game online pada remaja. 3). Bagaimana teknik aversi dalam mengatasi perilaku remaja pecandu game online di Kelurahan Sumur Pecung Kota Serang. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian kualitatif dengan menggunakan jenis penelitian studi kasus. Jenis penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki proses, serta memperoleh pengertian dan pemahaman yang mendalam serta utuh dari individu, kelompok, atau situasi tertentu. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu: 1) analisis selama pengumpulan data, 2) reduksi data, 3) penyajian data, dan 4) menarik kesimpulan. Penelitian ini menggunakan teknik aversi, melalui 4 langkah yaitu: 1) asesmen (asessment), 2) menentukan tujuan (goal setting), 3) implementasi teknik (technique implementation), 4) evaluasi dan pengakhiran (evaluation and termination). Penerapan teknik aversi menggunakan stimulus-stimulus yang tidak menyenangkan atau menakutkan untuk menghilangkan perilaku maladaptif atau bermasalah pada responden. Hasil dari penelitian ini, responden dapat memahami dampak negatif dari game online. Sehingga mereka mau mengurangi waktu bermain game online dan perlahan-lahan berhenti meninggalkan perilaku bermain game online.
Ida Mardotillah - Personal Name
SKRIPSI BKI 359
SKRIPSI BKI 359
Text
Indonesia
Fakultas Dakwah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2018
Serang Banten
21.5cm, 28cm, 70hlm
LOADING LIST...
LOADING LIST...