Detail Cantuman Kembali
Metode Dan Materi Pendidikan Islam Menurut Ibnu Khaldun Dalam Kitab Muqaddimah
YAJID, NIM : 1640100430 Metode Dan Materi Pendidikan Islam Menurut Ibnu Khaldun Dalam Kitab Muqaddimah .
Manusia berbeda dengan makhluk hidup lainnya. Perbedaan berpikirlah yang menjadikan manusia menjadi makhluk yang lebih sempurna. Dengan kemampuan akal pikiran tersebut manusia seharusnya mampu membentuk sebuah peradaban. Ibnu Khaldun dalam kitab Muqaddimah-nya telah menjelaskan bagaimana peradaban berkembang dengan kemampuan berpikir manusia. Dan pendidikanlah sebagai wadah perkembangannya itu.
Penelitian ini dilatarbelakangi dengan ada ketokohan Ibnu Khaldun yang pemikirannya mendunia, sehingga ada dorongan untuk lebih mengetahui siapa sebenarnya Ibnu Khaldun dan bagaimana peranannya dalam dunia pendidikan Islam.
Selain itu, salah satu karyanya yang dipandang monumental oleh para ilmuan yakni Al-Muqaddimah, tepatnya pada “Pasal Ke Enam Dari Kitab Pertama” Ibnu Khaldun menuangkan pemikiran-pemikirannya dalam masalah pendidikan, mulai dari berbagai jenis ilmu pengetahuan, metode pengajaran, cara memperoleh dan berbagai dimensinya, dan segala sesuatu yang berhubungan dengannya.
Rumusan masalah dalam tesis ini adalah sebagai berikut : 1) Bagaimana metode Pendidikan Islam menurut Ibnu Khaldun? 2) Bagaimana materi Pendidikan Islam menurut Ibnu Khaldun ? 3) Bagaimana Analisa Pemikiran Ibnu Khaldun tentang Metode dan Materi Pendidikan Islam Pada Lembaga Pendidikan Islam ? Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Untuk mengetahui Metode Pendidikan Islam menurut Ibnu Khaldun. 2)untuk mengetahui Materi Pendidikan Islam menurut Ibnu Khaldun. 3) Untuk menganalisa Pemikiran Ibnu Khaldun tentang Metode dan Materi Pendidikan Islam Pada Lembaga Pendidikan Islam.
YAJID - Personal Name
TESIS PAI 204
TESIS PAI 204
Text
Indonesia
PROGRAM PASCASARJANA UIN SULTAN MAULANA HASANUDDIN BANTEN
2018
Serang Banten
21,5cm, 28cm, 150hlm
TESIS PAI 204
LOADING LIST...
LOADING LIST...