Detail Cantuman Kembali

XML

Pengaruh Jumlah Uang Beredar Terhadap Simpanan Wadiah Pada Bank Umum Syariah.


SUPRIYADI, NIM: 141500085, Judul Skipsi: Pengaruh Jumlah Uang Beredar Terhadap Simpanan Wadiah Pada Bank Umum Syariah.
Jumlah uang beredar terlalu banyak mengakibatkan inflasi, dan hal ini secara tidak langsung akan mempengaruhi kepada jumlah dana simpanan di bank syariah, hal tersebut terjadi dikarenakan nasabah cenderung mengambil uangnya di bank untuk mencukupi kebutuhannya. Jadi bisa disimpulkan bahwa jumlah uang beredar berpengaruh kepada jumlah simpanan wadiah di bank umum syariah.
Berdasarkan latar belakang, maka perumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1). Bagaimana pengaruh jumlah uang beredar terhadap simpanan wadiah pada bank umum syariah tahun 2015-2017?, 2). Seberapa besar pengaruh jumlah uang beredar terhadap simpanan wadiah pada bank umum syariah tahun 2015-2017?.
Penelitian ini bertujuan : 1). Untuk mengetahui bagaimana pengaruh jumlah uang beredar terhadap simpanan wadiah pada bank umum syariah. 2). Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh jumlah uang beredar terhadap simpanan wadiah pada bank umum syariah.
Metode analisis yang digunakan adalah analisis kuantitatif berupa analisis regresi linear sederhana. Penelitian ini menggunakan metode uji asumsi klasik, koefisien korelasi, koefisien determinasi, dan uji t dengan bantuan program SPSS versi 24.0.
Berdasarkan hasil pengujian, bahwa variabel jumlah uang beredar berpengaruh signifikan terhadap simpanan wadiah pada bank umum syariah terlihat bahwa nilai t hitung variabel jumlah uang beredar lebih besar dari t tabel (8.510 > 2.03224) maka Ho ditolak. Dan nilai signifikansi variabel jumlah uang beredar lebih kecil dari 0,05 (0,000 < 0,05) maka Ho ditolak. Dengan koefisien korelasi sebesar 0,837 terletak pada interval koefisien 0,80 – 1,00 yang berarti tingkat hubungan antara Jumlah uang beredar terhadap Simpanan wadiah adalah sangat kuat. Serta nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,700. Hal ini berarti variabel Jumlah Uang Beredar pengaruhnya terhadap Simpanan Wadiah yaitu sebesar 70%. Sedangkan sisanya yaitu 30% dijelaskan oleh faktor-faktor lainnya.


Supriyadi - Personal Name
SKRIPSI PBS 85
SKRIPSI PBS 85
Text
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten
2018
Serang Banten
21.5cm, 28cm, 81hlm
SKRIPSI PBS 85
LOADING LIST...
LOADING LIST...